SMA Negeri 4 Jayapura menggelar Gebyar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau Gebyar P5 semester genap tahun pelajaran 2022-2023.

Kegiatan yang berlangsung di halaman sekolah, Kamis (22/6/2023), mengangkat topik pagelaran pentas seni, drama, dan musikal dengan tema “Menjunjung nasionalisme melalui pementasan budaya dan pelestarian kearifan lokal”, sekaligus penerimaan raport kelas X dan kelas XI.

Kepala SMA Negeri 4 Jayapura, Anton Djoko Martono, mengatakan penerapan P5 dalam bentuk kelompok agar aktif dan bebas serta bertanggung jawab, karena perkembangan zaman membuat kearifan lokal mulai ditinggalkan oleh generasi muda.

Kurikulum merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam. Artinya, konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetisi.

“Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar, sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik,” ujarnya.

Anton berharap siswa-siswi SMAN 4 Jayapura dapat menerapkan P5 dalam kehidupan sehari-baik di sekolah maupun di lingkungan masing-masing agar meningkatkan belajar yang optimal.

“Pencapaian P5 dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah. Proyek tersebut tidak diarahkan untuk mencapai target capaian pembelajaran tertentu, sehingga tidak terikat pada konten mata pelajaran,” ujarnya.

Kepala Bidang SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Jayapura, Nurjaya, mengatakan P5 sebagai perwujudan belajar sepanjang hayat. Para pelajar dilatih memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai nilai-nilai Pancasila.

“Berketuhanan, bersatu dengan keragaman, demokrasi, berkarakter, mampu bekerja sama, berkomunikasi, berkolaborasi, komitmen, dan mampu memberikan solusi dari setiap kesulitan dan permasalahan. Kesuksesan bukan saja dari akademik tapi juga seni dan olahraga,” ujarnya.

Nurjaya berharap P5 dapat memberikan kontribusi kepada peserta didik demi kemajuan pendidikan di Kota Jayapura untuk bersama-sama mewujudkan Papua mandiri dan sejahtera.

Gebyar P5 di SMA Negeri 4 Jayapura dihadiri orang tua dan peserta didik. Hadir juga Penjabat Kabupaten Jayapura, Triwarno Purnomo, dan Ketua Komite SMAN 4 Jayapura.


0 Comments

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *